baru aja merancang sebuah rumah buat masa depan bareng pacar tercinta. ternyata kami punya beberapa sebuah kesamaan buat rumah yang akan kami tempati. bukannya kami gak pengin buat beli rumah yang udah kompleks. tapi membuat rumah sesuai keinginan lebih "mengena" buat kami.
rumah yang ingin kami miliki itu sebenernya ga muluk2. sebuah rumah yang nyaman, lengkap untuk membangun pribadi kami juga anak2 kami. sebuah rumah yang memiliki taman buat bermain anak2 kami. rumah yang memiliki 3+1 kamar tidur. 3 buat keluarga kami, dan 1 kamar tamu. kamar anak disesuaiin dengan identitas anak itu sendiri. sedangkan kamar kami 2 warna. aku ingin menambahkan "permainan lampu" biar ga monoton.
kami menginginkan sebuah rumah yang memiliki ruang keluarga. ruang keluarga yang multifungsi. sebuah sofa besar, dilengkapi dengan home theatre, jadi seluruh anggota keluarga bisa menikmati kebersamaan. ruang keluarga yang bisa kami gunakan untuk bercengkrama. tertawa dan bercanda. karena jujur aja, kami tak ingin ketika kami dirumah, kami hanya terpaku di kamar tidur. dalam arti semua aktivitas ada di ruang tidur.
rumah kami juga ingin kami lengkapi dengan mushola dan ruang kerja didalam rumah. kenapa ruang kerja? biar ketika ada pekerjaan yang harus dibawa pulang, kami kerjakan diruangan itu, bukan dikamar. mushola, jelas apa fungsinya. tapi aku ingin tempat wudlu ada didalam rumah, gak harus pergi ke WC karena WC adalah tempat setan tinggal. atau keluar rumah yang mengharuskan kami keluar. didekat mushola itu diberikan sebuah kolam ikan kecil. jadi ketika berwudlu, air mengalir ke kolam ikan tersebut. si pacar juga ingin ada suara gemericik air dirumah. jadi aku berpikir buat mebuat sebuah kolam ikan lengkap dengan air terjun buatan di taman.
yah, itulah rumah idaman kami. semoga Allah mengizinkan kami memilikinya. kami akan mencoba buat mewujudkan rumah tersebut. :)